Tunggu Duluu

RAMUAN OBAT KUNO

       Mencegah Kehamilan
     Dalam rangka melaksanakan keluarga berencana sebenarnya sudah kita ketahui sejak manusia ada di dunia.Namun belum diketahui cara melaksanakannya, dan berbeda pula dengan cara modern pada saat sekarang ini. Jika seorang ibu sudah mempunyai anak yang cukup banyak dan merasa repot untuk mengurus anak-anak itu maka untuk tidak menambah beban yang lebih berat bisa dilakukan upaya melakukan mencegah kehamilan dengan cara ini;
* Ambil ragi 1/4 bulatan
* Sesendok kecil merica
* Air panas 1/2 gelas
* Tetes air cuka
Cara membuatnya:
       Gilaslah merca sampai halus (lembut) kemudian semua bahan diaduk menjadi satu hingga merata.Ramuan ini diminum sesudah terlambat datang bulan sehari, lakukan berturut-turut sampai empat hari dengan cara semacam ini mudah-mudahan anda berhasil.
     Agar Tetap Jantan
   Impoten adalah istilah lain lemah syahwat, Penyakit ini benar-benar merupakan keadaan yang amat menyedihkan bagi orang yang mengalaminya, sebab orang tersebut tidak bisa melaksanakan hubungan seksual dengan wajar dan baik.Dimana dia akan lemah dalam daya seksualnya, alat vitalnya (penis) tak dapat mengencang  dan ini sungguh-sungguh lumpuh sehingga mengalami tekanan batin yang berat, tak jarang perkawinannya menjadi hancur. Untuk menyembuhkan impoten tersebut dapat dipergunakan pengobatan tradisional yang mujarab, dalam waktu satu bulan sudah dapat menyembuhkan lemah syahwat. mengembalikan kejantanan sehingga sanggup melaksanakan kegiatan seksual dengan baik sebagaimana mestinya seorang lelaki impian.
Adapun ramuannya adalah:
* 15 gram pulosari
* 2 butir telur ayam kampung diambil kuningnya saja
*  25 butir lada hitam
* 1 sendok makan madu asli
* 3 siung bawang putih
     Lada atau merica hitam ditumbuk menjadi halus, lalu bawang putih ditumbuk menjadi halus bersama-sama dengan adas pulosari.Campurkan merica yang telah ditumbuk menjadi satu dengan bubuk pulosari dan bawang putih yang telah ditumbuk halus, campurkan dua kuning telur kampung , kocok sampai merata baru kemudian masukkan satu sendok makan madu asli.Setelah diaduk rata dimakan sampai habis setiap pagi hari. dalam waktu satu minggu sudah akan tampak hasilnya. Tetapi ramuan ini harus di minum setiap pagi selama sebulan agar hasilnya maksimal baru setelah itu kegiatan seksual bisa ditingkatkan pulih seperti selayaknya.
     Supaya Dada Tetap MONTOK
Seringkali wanita mengeluh sebab buah dadanya mulai mengendur dan layu,sehingga tak menarik dan menjengkelkan hati.Lebih-lebih bagi wanita yang kerap melahirkan, buah dadanya menjadi kendor dan jatuh layu.Bagi wanita, buah dada merupakan suatu bagian tubuh yang sangat berharga sekali, saya kira banyak wanita yang rasanya menginginkan buah dadanya tetap montok ,kencang, dan padat berisi.Untuk mendapatkan buah dada yang montok dan memikat, buah dada yang kendur layu menjadi kencang segar kembali sesungguhnya tidak sulit.
Caranya;
    Ambillah dua buah pinang muda, buang sabutnya dan ambil dagingnya yang ditumbuk sampai halus.Ambil 10 lembar daun lenjuliang sejenis daun yang banyak terdapat di semak-semak belukar,juga ditumbuk halus.Campurkanlah daun lenjuliang dan daging pinang yang telah ditumbuk tambahkan sesendok teh garam, remas dan aduk-aduk, lalu campurkan setengah gelas air bersih.Setelah diaduk rata poleskan ke sekeliling buah dada yang kendur dan layu itu seperti memakai masker. Biarkan sehingga kering barulah dicuci dengan air hangat sumer-sumer kuku. Hasilnya bisa segera dilihat buah dada akan kencang kembali,montok dan berisi. Ramuan ini di ulang setiap 3 hari sekali dengan cara membuat ramuan yang sama seoerti yang telah di jelaskan diatas.
  MemperBESAR ZAKAR / Penis
 Sebenarnya senjata itu biar senjata kecil atau sedang kalau kuat dan tegang pasti bisa memuaskan kedua belah pihak, namun jika senjata penis/ zakar anda kecil dan lemah maka cobalah berusaha memperbesarkan zakar anda dengan cara berikut:
 Bahan yang harus disiapkan:
1. 1 sendok makan adas pulosari
2. 1 ekor lindung atau belut liar (dari sungai)
3. 5 pucuk benalu cemara (banyak terdapat disisi batang cemara)
 Caranya:
      Belut dipotong antara tubuh dan kepalanya, ambil kepalanya saja.Panggang kedua kepala belut tersebut di atas api hingga hangus dan menjadi arang, lalu di gerus sampai menjadi bubuk yang halusss. Adas pulosari dan pucuk benalu cemara ditumbuk jadi satu, kemudian disaring dan diambil sarinya saja kurang lebih seperempat cangkir. Campurkan bahan tersebut dengan bubuk kepala belut sebanyak setengah sendok teh, sisa bubuk kepala yang lain dapat digunakan untuk hari berikutnya, selanjutnya aduk sampai rata lalu campurkan ludah basi (ludah yang diambil sehabis bangun tidur dipagi hari) aduk yang rata. gunakan bahan ramuan ini untuk mengurut penis.
    Cara mengurutnya dari atas ke pucuk penis yaitu mengurut menurun.Lama pengurutan kurang lebih 10 menit, ramuan diatas hanya untuk sekali pakai, esok paginya buat ramuan baru lagi.  Lakukan cara ini sampai satu bulan penuh, biasanya hasilnya sudah nampak dam memuaskan , penis akan membesar dan kuat. Jadi kagak perlu beli obat yang mahal atau pun pergi ke rumah dukun untuk memperbesar zakar.
selamat yang sudah berhasil mencoba. 
  Botak / Jabin
 Apabila seseorang diserang penyakit jabin (botak kepala) makan yang harus dilakaukan adalah: kita mengambil 40% gula dengan 10% cokak ditaruh pada 150% air kemudian diminumkan. Cara membuatnya untuk diminum bagi si penderita ambillah 100% gula dan 50% cokak, taruhlah pada 45% air, lalu masaklah di atas api yang halus (kecil) hingga mendidih dan agak kental, setelah itu diangkat. Didihkan ramuan yang mengental tadi 10% dicampur air 50% kemudian diminum. Silahkan mencoba.
  Payudara Mengeras
   Ibu-ibu yang baru melahirkan kadang ada yang menderita sakit pada buah dadanya. Badannya terasa demam olehnya, dan buah dadanya sangat mengeras. Maka seandainya anda mengalami demikian carilah sarangnya lebah tutuh (semacam lebah warnanya biru,kecil dan panjang, bersarang dari tanah liat di sudut-sudut rumah) dicampur dengan air dan asam yang sudah lama (asam kawak) oleskan ramuan ini pada bagian yang sakit sampai merata berulang-ulang kali.
Cara lain ambillah beberapa helai daun kacang Lentho (lembayung) dicuci yang bersih kemudian diremas -remas dan di tempelkan pada payudara yang mengeras.
Mudah -mudahan hasilnya memuaskan.

2 komentar:

Cak Majid mengatakan...

Ditunggu artikel berikutnya ^_^

NeNa mengatakan...

Jamu jamu....
Jamune sing ampuh tenan iki...

Forex Forum | Forex Trading Forums | MT5 Forum
 
Powered By Blogger | Portal Design By Bisnis Blog © 2009 | Resolution: 1024x768px | Best View: Firefox | Top